Notification

×

Iklan

FOTO KEGIATAN

Indeks Berita

GPPM Kolaborasi Tiga Lembaga, Gelar Aksi Donor Darah

Kamis, 10 April 2025 | 20:32 WIB Last Updated 2025-04-10T13:37:08Z

Bireuen, 10 April 2025 – Dalam semangat kemanusiaan dan solidaritas sosial, GPPM Bireuen,PC IPNU Bireuen,HMI MPO Cabang Bireuen,PC IPPNU Bireuen,HMJ Hukum Keluarga Islam Universitas Islam Aceh telah menyelenggarakan kegiatan donor darah pada hari Kamis, 10 April 2025 , bertempat di Alun-alun Kota Bireuen . Kegiatan ini berhasil mengumpulkan sebanyak 40 kantong darah yang akan disalurkan melalui UTD RSUD Dr.Fauziah Bireuen.

Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian antar lembaga terhadap kebutuhan darah yang terus meningkat. Melalui kerja sama lintas sektor, acara ini tidak hanya menjadi momentum berbagi, namun juga mempererat hubungan antar lembaga dan masyarakat.

"Melalui kolaborasi ini, kami ingin menunjukkan bahwa kerja sama antarinstansi bisa memberikan dampak langsung bagi masyarakat, terutama dalam hal penyediaan darah yang sangat dibutuhkan," ujar Khairul Amri selalu Ketua Panita.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari para relawan, karyawan, serta masyarakat umum yang turut ambil bagian dalam aksi donor. Selain donor darah, acara ini juga dimeriahkan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan edukasi seputar manfaat donor darah.

"Kami sangat mengapresiasi antusiasme para pendonor dan kolaborasi dari semua pihak. Harapannya, kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap kemanusiaan," tambah Azhari, S. Sy., M. H., CPM Selaku Koordinator Kegiatan.

Dengan semangat gotong royong dan kepedulian sosial, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh baik bagi inisiatif serupa di berbagai daerah.