Notification

×

Iklan

FOTO KEGIATAN

Indeks Berita

Perdana, Fakultas Ushuluddin & Filsafat (UIN Ar-Raniry) Sukses Adakan Lomba MTQIAT ke-1

Minggu, 17 Januari 2021 | 22:49 WIB Last Updated 2021-01-17T15:51:06Z
Banda Aceh | Untuk pertama kalinya Prodi Ilmu Al-Quran dan Tafsir fakultas Ushuluddin & filsafat Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry menggelar lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQIAT) ke-1.pada  Minggu (Ahad) tanggal 17 Januari 2021

Lomba perdana ini diselenggarakan secara daring, karena situasi masih dalam masa pandemi covid-19.

 Menurut Muyassir, ketua panitia lomba, kegiatan itu diikuti 41 peserta dengan 4 jenis lomba. Untuk cabang Hifzil Quran ada 16 peserta. Tilawatil Quran diikuti 14 peserta, Khattil Quran 4 peserta dan 7 peserta dari cabang MMQ. 

Muyassir menjelaskan, kegiatan ini  merupakan salah satu mata kuliah prodi IAT,  yakni mata kuliah manajemen MTQ. Mata kuliah ini bertujuan untuk mempelajari dan mengelola suatu acara, khususnya dibidang MTQ. 

“Tujuan diadakan Lomba MTQ ini, untuk guna meningkatkan semangat syiar Islam, menumbuhkan jiwa yang islami, serta  sebagai wadah penyalur bakat dan minat, bagi kalangan mahasiswa/i. Kami berterima kasih kepada Ibu Nurullah dan Ibu Lailatussa'adah yang sudah serius membimbing kami para panitia,” sebut Muyassir.

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Prodi Ilmu Al-Quran & Tafsir Fakultas Ushuluddin & filsafat (UIN) Ar-Raniry. Dengan adanya kegiatan ini menjadi kebanggan buat para dosen Ushuluddin dan juga para mahasiswa/i.

Alhamdulillah, sebuah kebanggaan pada hari ini kita bisa menyukseskan lomba MTQIAT ke-1, walaupun secara daring. dan ini salah satu kegiatan dari mata kuliah manajemen MTQ. Saya selaku pengampu mata kuliah Manajemen MTQ, mengucapkan ribuan terima kasih banyak kepada teman-teman mahasiswa/i, yang telah meluangkan waktunya, fikiran, tenaga dan dana demi untuk menyukseskan acara ini. " Sebut Lailatussa'adah, S.Ag, M.Ag sebagai dosen pengampu mata kuliah Manajemen MTQ.)

Semoga dengan adanya acara ini diharapkan dapat menjadi pembelajaran bagi kita semua, khususnya kepada para mahasiwa/i untuk terus meningkatkan potensi bakat dan minatnya dalam menempuh pendidikan ini. Dan juga menjadi pengalaman untuk kita, tentang bagaimana memanage sebuah acara, serta bagaimana mempelajari menjadi EO yang baik," Kata Lailatusa'adah, saat menyampaikan sambutanya pada acara MTQIAT ke-1.

Penulis/Editor : Rahma Gustia & Muhammad Haikal A.Kadir M.Yusuf